Notification

×

Iklan

Iklan

Pemkot Bima Tetapkan Pelaksanaan Pawai Rimpu Mantika Tanggal 25 April

| Minggu, April 07, 2024 WIB Last Updated 2024-04-07T09:08:04Z
pawai rimpu tahun 2024
Kota Bima, JB.- Jum’at (5/4/2024) Pemeritah Kota Bima melaksanakan rapat persiapan dan pemantapan kegiatan tahunan paling fenomenal di Kota Bima, yaitu Festival Pawai Rimpu Mantika.

 

Festival pawai rimpu mantika merupakan salah satu event kegiatan memeriahkan Hut Kota Bima setiap tahunnya, paling meriah dan bahkan sering pecahkan rekor muri peserta terbayak memakai rimpu yang merupakan salah satu busana adat Bima.

 

Memimpin rapat, Sekda kota Bima, Muhtar Landa di aula kantor Pemkot Bima, dalam penyampainnya, bahwa rencana pelaksanaan festival rimpu mantika akan digelar dari tanggal 25 April hingga 27 April 2024.

 

Pada kesempatan itu, Sekda berharap acara HUT Kota Bima dan Festival Rimpu Mantika tersebut berjalan sesuai harapan.

 

"Saya berharap acara ini akan berlangsung sukses dan sangat meriah, untuk itu kita perlu melakukan rapat kembali guna membahas apa saja yang kurang dan diperlukan untuk Festival Rimpu Mantika sebelum tanggal 25 April," tutupnya.

 

Sementara Kepala Dinas Pariwisata Kota  Bima, M Natsir dalam penyampaian materi, persiapan akan dilakukan 3 hari sebelum hari pelaksanaan, termasuk persiapan lokasi, yaitu Lapangan Serasuba, Lapangan Ex Kantor Bupati dan sekitarnya.


Tak hanya itu, pada acara tersebut akan ada door prize dan berbagai hadiah lainnya, serta kupon undian sebanyak 60 ribu yang akan dibagikan mulai tanggal 16 sampai 24 April 2024 dengan syarat melakukan pendataan nama saja.


Pada acara tersebut juga akan ada 150 UMKM dan diharapkan mencapai 50 ribu peserta pawai, dengan tujuan untuk mewujudkan dinamika sosial, ekonomi, budaya dan kebudayaan antar berbagai daerah.


Selain itu, telah disiapkan peserta khusus dengan berbagai keahlian yang sudah mantap untuk menampilkan karyanya pada festival tersebut dan peserta pawai rimpu akan berkumpul di halaman Kantor Bupati lama lalu menuju lapangan serasuba.(red)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar



Komentar merupakan aspirasi pembaca dan tidak merepresentasikan pendapat JangkaBima. Mohon selalu sampaikan pendapat dengan sopan dan tidak melanggar SARA.