Notification

×

Iklan

Iklan

Hanya Tunjukan KTP, Kini Peserta BPJS Kesehatan Bisa Langsung Berobat

| Senin, Februari 06, 2023 WIB Last Updated 2023-02-06T03:40:53Z
Kepala Dinas Sosial Kota Bima, Yuliana

Kota Bima - Mempermudah akses layanan kesehatan pada masyarakat, kini peserta BPJS Kesehatan ataupun yang memiliki Kartu Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) bisa berobat hanya dengan menunjukkan KTP saja.


Kepala Dinas Sosial (Dinsos) Kota Bima, Yuliana menjelaskan, dipermudahnya pemberian pelayanan kesehatan ini tujuannya agar peserta JKN bisa ditangani secara cepat dan efektif oleh seluruh tempat layanan kesehatan yang ada.


"Meski lupa membawa berkas administrasi yang lengkap karena lupa atau hilang, kini peserta bisa mendapat layanan kesehatan hanya dengan menunjukan KTP pada petugas," ujarnya.


Artinya, pemerintah dan BPJS tetap fokus berupaya meningkatkan terus mutu layanan pada masyarakat, termasuk kemudahan dalam mengakses setiap tempat layanan tersedia.


"KTP yang dimiliki masyarakat semua data sudah terintegrasi. Artinya masyarakat tidak perlu lagi membawa dokumen fotocopy untuk mendapatkan layanan di fasilitas kesehatan," katanya.


Sementara itu Sekretaris Dinsos Rusdhan menambahkan, bagi masyarakat yang masih belum memiliki kartu BPJS pemerintah, bisa mendatangi instansi terkait untuk mengurus dengan melengkapi persyaratan administrasi. (JB 02)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar



Komentar merupakan aspirasi pembaca dan tidak merepresentasikan pendapat JangkaBima. Mohon selalu sampaikan pendapat dengan sopan dan tidak melanggar SARA.