Notification

×

Iklan

Iklan

Catat, Ini Nomor Telepon Pemadam Kebakaran Kota Bima Bisa Dihubungi

| Sabtu, Juli 30, 2022 WIB Last Updated 2022-07-30T10:25:18Z
Dinas Pemadam kebakaran Kota Bima 

Kota Bima, JangkaBima.com.-

Beberapa pekan terakhir ini musibah kebakaran terjadi disejumlah wilayah Kota Bima pun kabupaten Bima meningkatkan. Setelah pasar Raya Tente, hari ini rumah warga di Kota Bima ludes dilalap si jago merah.


Mempercepat penanganan oleh petugas Pemadam Kebakaran (Damkar) tentunya membutuhkan akses nomor telepon yang bisa di dihubungi dengan cepat, agar kebakaran terjadi tak meluas.


" Nomor telepon yang terhubung langsung dengan Kantor Damkar Kota Bima bisa langsung ke 03746644372 ," ujar Sekretaris Damkar Kota Bima, Amirudin Iba S.sos pada media ini, Sabtu (30/7/2022).


Nomor tersebut terhubung langsung dengan operator di kantor Damkar Kota Bima dan langsung direspon dengan cepat.


Tambah Amirudin, meningkatkannya musibah kebakaran terjadi beberapa hari terakhir, masyarakat di imbau untuk waspada dan hati-hati.


diingatkan, apabila  meninggalkan rumah agar terlebih dahulu memastikan kondisi rumah aman, terutama kompor dan listrik bisa memicu munculnya kebakaran.


Termasuk menyimpan bahan-bahan yang mudah terbakar pada tempat yang memang aman, jauh dari jangkauan anak-anak " pastikan semuanya aman, sehingga musibah kebakaran bisa di cegah," imbau nya.


Diakuinya pula, meminimalisir terjadinya kebakaran, petugas Damkar telah melakukan sosialisasi disejumlah kelurahan, ini sebagai upaya agar saat pertama munculnya api perangkat kelurahan pun warga bisa lebih cepat melaporkannya, sehingga dapat lebih cepat ditanggulangi.


"Kami imbau nomor telepon Pemadam Kebakaran bisa disimpan dimasing-masing handphone, agar kami bisa lebih cepat meresponnya," harap Amirudin.(JB06)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar



Komentar merupakan aspirasi pembaca dan tidak merepresentasikan pendapat JangkaBima. Mohon selalu sampaikan pendapat dengan sopan dan tidak melanggar SARA.