Notification

×

Iklan

Iklan

Dua Mobil Ambulan Rusak di Belakang Kantor Dishub Kota Bima Terbakar

| Minggu, Januari 14, 2024 WIB Last Updated 2024-01-14T12:33:58Z
Saat petugas Damkar Kota Bima padamkan api
Kota Bima, JB.- Dua mobil ambulan rusak yang terparkir  di belakang kantor Dinas Perhubungan(dishub) Kota Bima, minggu (14/1/2024) pukul 17:00 wita terbakar.

 

Kebakaran mobil bekas milik Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bima itu diduga berawal saat petugas setempat membakar sampah, hingga kemudian merembet ke mobil ada didekatnya.


Untuk informasi, sejumlah mobil ambulan yang sudah tak terpakai milik pemkab Bima disimpan di halaman parkir eks kantor BPSJ, tepatnya dibelakang kantor Dishub Kota Bima atau samping timur eks kantor Dikes Kabupaten Bima.

 

Dari video beredar di Media Sosial (medsos) beberapa mobil ambulance terlihat terparkir rapi, belakangan diketahui mobil tersebut ternyata sudah lama disimpan karena kondisi rusak berat.

 

Kabid Pencegahan, Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan, Ardi Firmansyah membenarkan terbakarnya mobil ambulan bekas tersebut, hanya saja dari sekian banyak mobil parkir hanya dua yang terbakar.

 

Pun kondisi mobil ambulan yang ada di lokasi memang sudah dalam kondisi rusak dan tak terpakai “ kami dapat laporan awalnya bakar sampah,namun kemudian sampai ke mobil yang terparkir didekatnya,” ungkapnya.

 

Karena situasi kebakaran yang tidak terlalu berbahaya, pihaknya hanya menurunkan satu unit mobil pemadam “ saat ini situasi sudah aman dan terkendali,” ujar Ardi.(red)

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar



Komentar merupakan aspirasi pembaca dan tidak merepresentasikan pendapat JangkaBima. Mohon selalu sampaikan pendapat dengan sopan dan tidak melanggar SARA.